www.wkgunawan.blogspot.com

Minggu, 04 Desember 2011

Berjumpa kawan-kawan di Surabaya

Bersantailah bersama kawan-kawan

oleh: Dr. Weka Gunawan

Kalaulah selama ini anda menyukai berjam-jam di Facebook, maka tetap luangkanlah waktu untuk berjumpa kawan-kawan baik. Baik itu yang lama ataupun yang baru. Teman bergaul atau teman kuliah, teman masa sekolah dasar dan seterusnya.

Saya menjenguk Surabaya saat ramadhan 2011 selama kurang lebih 10 hari. Saya selalu berharap dapat mempunyai waktu-waktu yang amat spesial dengan kedua orangtua saya. AlhamduLILLAH, ayah dan ibu saya yang secara reguler masih pulang ke Banjarmasin dan Balikpapan tempat asal kami, masih senang tinggal di Surabaya. Mengapa? Surabaya memang kota dengan segala macam ada dan terasa normal dibanding Jakarta :-)). Sayapun sempat mengadakan jamuan buka puasa bersama dengan keluarga besar kami, keluarga mertua dan adik ipar adik saya.

Oke kembali pada santai dengan kawan. Saya reuni dengan teman SD, SMP, SMA dan saat mahasiswa. Benar-benar menyenangkan. Silaturahmi kononnya memanjangkan umur. Tetapi yang jelas saat anda berjumpa kawan-kawan baik adalah sarana untuk bergelak tertawa selain tentu saja diskusi serius tetapi santai.

Surabaya rupanya banyak sekali berubah. Saya kena tilang lalu lintas di bilangan jalan Bubutan. Dan saat dengan suami menuju ke ITS Surabaya ternyata, kami berdua salah jalan hingga ke pantai Kenjeran. Terus terang hingga saat ini saya belum pernah ke pantai Kenjeran untuk bersiar-siar :-))). Maka, agak sedikit paniklah kami mengingat sesungguhnya kami pernah cukup lama tinggal di Surabaya.

Bertemu Doshi Guritno, Femmi, Susi, Firman, Bagus, Retno, dan lain teman-teman Sekolah Dasar sungguh menyenangkan. Berjumpa dengan Dian, Dini, Yunki, Atok, Heri dan lainnya yang sudah menjadi dokter-dokter spesialis, juga dengan Santi Martini kawan dulu sekampus dan hingga kini sehaluan juga amat membahagiakanku. Bertemu Nove Hidayati, Anwar Ma'ruf dan Ira Rahma, juga mengesankan saya. Juga dengan Arie Widodo, Firiani Candrasasi, Heru, Elita Andajani, dan Didin membuat saya tergelak-gelak.

Grand City Mall, 7 Agustus 2011

Herni sang ibu lurah reuni ini :-)) (rasanya setiap reuni beliau sangat sibuk)
 


Mereka semua telah berhasil. Ada yang mengabdi di rumah-rumah sakit di daerah dan ada juga yang mengabdi di kota-kota besar. Insya Allah berguna bagi kesehatan umat manusia baik di Indonesia atau dimana saja berada.. Aamiin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar